Properti

Paramount Land Rilis Produk Komersial Terbaru di Kawasan Aniva Gading Serpong

Kawasan selatan Gading Serpong, khususnya Aniva, menjadi contoh nyata sebagai area komersial yang paling vibrant.

Majalag Intra, Tangerang – Paramount Land memperkuat posisi Gading Serpong sebagai kota mandiri yang tumbuh pesat dengan akan meluncurkan produk komersial terbaru di kawasan Aniva. Kawasan yang dikenal sebagai salah satu pusat bisnis dan kuliner paling hidup di selatan Gading Serpong ini terus menarik perhatian investor dan pelaku usaha.

Direktur Sales & Marketing Paramount Land Chrissandy Dave mengatakan, Gading Serpong kini telah menjelma menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru yang signifikan di wilayah Tangerang Raya hingga Jabodetabek.

“Aktivitas bisnis kini menyebar merata, tidak lagi terpusat di satu titik. Kawasan selatan Gading Serpong, khususnya Aniva, menjadi contoh nyata sebagai area komersial yang paling vibrant saat ini,” ujar Chrissandy dalam keterangan pers, Selasa (22/7/2025).

Kawasan Aniva pertama kali dikembangkan pada 2021 lewat peluncuran Aniva Junction, sebuah lifestyle commercial strip dengan desain terbuka, pedestrian walk yang nyaman, tanpa boom gate, serta parkir luas dan akses langsung ke jalan tembus Gading Serpong–BSD. Proyek ini disusul oleh Aniva Grande yang langsung habis terjual, termasuk tahap keduanya.

Kini, kawasan Aniva telah berkembang menjadi pusat kuliner dan bisnis yang sangat aktif. Dikelilingi lebih dari 30 klaster hunian, kawasan ini memiliki aksesibilitas tinggi, visibilitas bangunan optimal, dan tingkat okupansi ruko yang tinggi. Ragam kuliner dari masakan Nusantara, Jepang, China, seafood, hingga kafe kekinian mewarnai deretan tenant-nya.

Tak hanya itu, kawasan ini juga diperkuat oleh anchor tenant seperti Alfamidi, Bethsaida Clinic, pusat kursus, karaoke keluarga, spa, dan layanan kecantikan. Lokasinya yang strategis diapit dua jalan tembus Gading Serpong–BSD dan terhubung langsung ke Pasadena Central District menjadikan kawasan ini memiliki daya tarik investasi tinggi.

See also  Kuota KPR FLPP Naik, Kementerian PKP Gandeng BTN dan BP Tapera Capai 350 Ribu Unit Rumah Subsidi

“Kami akan segera meluncurkan produk komersial terbaru di Aniva dengan konsep yang memberikan pengalaman baru bagi pengunjung. Lokasinya berada di koridor utama dengan visibilitas terbaik dari berbagai sisi, dan memiliki keunggulan yang tidak dimiliki area lain,” ucap Chrissandy.

Dengan jumlah penduduk lebih dari 120 ribu jiwa, keberadaan lebih dari 40 klaster aktif, serta boulevard utama yang dilintasi hingga 15 ribu kendaraan per jam, Gading Serpong terus berkembang sebagai kota mandiri dengan konsep one-stop living.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button